Unik! Ada Semangka Merah dan Kuning, Apa Bedanya ?

Buah semangka merah dan kuning

Waktu Sehat - Sebelumnya sudah saya bahas mengenai 7 Manfaat Memakan Buah Semangka, dan kali ini akan saya bahas lagi mengenai perbedann semangka merah dan semangka kuning. Buah semangka memang dinilai oleh sebagian orang sebagai buah yang kaya akan isi kandungan airnya serta menjadi makanan favorit banyak orang, tak asing lagi biasa saya suka makan disaat cuaca sedang panas terik sebab sangat cocok bagi kesehatan tubuh kita daripada minum minuman yang mengandung es.

Semangka dapat tumbuh selamanya serta pembuahannya bisa cepat tanpa menunggu musim panen, selain kesegaran dan warnanya yang merah merona menggoda napsu bagi siapa saja yang melihat. Di wilayah gurun negara Afrika bagian selatan, tempat asal muasal semangka ini di temukan, sebab disana tidak pernah turun hujan sehingga buah semangka sangat cocok bila dikonsumsi langsung maupun di buat jus.

Ini Fakta Unik Semangka Kuning, Kamu harus tau!

Terdapat beberapa fakta unik mengenai semangka berwana kuning, salah satunya mengenai asal usul dari warna kuning buah semangka.

Asal Usul Semangka Kuning

Warna kuning pada isi buah semangka merupakan kurangnya senyawa hidrokarbon karotenoid atau likopen, sehingga warna merahnya berubah menjadi warna kuning. likopen biasa ditemukan pada buah dan sayuran berwarna merah selain stroberi dan ceri, meskipun secara ilmiah karoten namun tidak memiliki vitamin A.

Perbedaan dari Segi Rasa serta Bentuk dengan Semangka Warna Merah

Nah semangka berwarna kuning ini memiliki rasa yang jauh lebih manis seperti madu dengan beragam bentuk, ukuran serta warna. Selain itu, isi dari semangka kuning juga lebih tebal serta tekstur lebih renyah dan biji yang sedikit bila dibandingkan dengan semangka merah .

Isi Kandungan Serta Manfaat dari Semangka Kuning

Sama halnya dengan semangka pada umumnya, akan tetapi ada sedikit perbedaan air dalam semangka kuning yaitu lebih dari 92 persen melebihi semangka merah. Walaupun kurangnya senyawa hidrokarbon karotenoid atau biasa disebut likopen, semangka kuning memiliki B-karoten sebuah zat pigmen terdapat pada buah dan sayur yang berwarna merah, oranye serta kuning.

Manfaat yang terkandung dalam semangka kuning berjumlah kurang lebih 47 kalori dalam satu pisin dan membuat semangka kuning menjadi pilihan yang baik, sedikit mirip dengan semangka merah. Semangka kuning kaya dengan vitamin A dan Vitamin C, mampu mendukung sistem kekebalan dalam tubuh dan kesehatan sel kulit. Tidak hanya dapat mengeluarkan racun dalam tubuh dan mencegah kekenyangan, akan tetapi air yang tinggi dapat mengurangi dehidrasi.

sumber : chilibeli
               alodokter                    

Angga Eka Putra

"Menulislah ketika kamu merasa tidak baik-baik saja. Karena menulis akan membuatmu waras."

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak